Resep Mendol Tahu Enak

Resep Mendol Tahu - Mendol tahu itu tahu yang dihancurin lalu dicampur dengan telor, seledri serta bumbu. Mirip sekali sama perkedel. Rasanya enak dan gurih, apalagi kalau dicocol dengan sambel kecap, pokoke maknyuss. Mendol bisa dijadikan lauk makan atau dimakan gitu saja. Ini juga bisa dijadikan pilihan lain jika sudah bosen dengan masakan tahu yang itu-itu melulu. Cara membuat mendol tahu cukup mudah, bagi yang mau mencoba langsung saja lihat dibawah ini.
Resep Mendol Tahu Enak

Bahan :

  • Tahu 3 buah, hancurkan
  • Telor 1 buah
  • Daun bawang 1 ikat, iris tipis
  • Seledri 1 ikat, iris tipis
  • Merica secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu iris :

  • Bawang merah 3
  • Bawang putih 1


  1. Siapkan wadah, lalu masukkan semua bahan dan bumbu irisnya, kemudian aduk hingga rata, kepal-kepal kayak membuat perkedel
  2. Panaskan minyak, lalu goreng adonan tahu hingga kekuningan, kemudian angkat dan hidangkan

Selamat mencoba dan jangan lupa untuk membuka Resep Membuat Perkedel Tahu.

0 Response to "Resep Mendol Tahu Enak"

Post a Comment